Sabtu, 15 Maret 2014

HASIL UKDI BATCH I FEB 2014

Tuhan.... terima kasih atas segala berkat dan karunia Mu, saya sekarang resmi menjadi dokter yang seutuhnya.. saya lulus Ujian Kompetensi Dokter Indonesia pada periode CBT XXVII dan OSCE V hanya dengan sekali putaran..

Awalnya saya sangat tidak menyangka bakalan lulus, karena kebanyakan orang mengatakan bahwa kalau ukdi bulan feb sangat susah, tapi ternyata tuhan berkehendak lain...

Yaa! setelah menunggu hampir 3 minggu setelah ujian, akhirnya waktu yang ditunggu datang juga.. tepat tanggal 13 Maret 2014 jam 10.30 WIB pengumuman itu keluar... suasana yang mendebarkan ini sangat memacu adrenalin saya, sinus takikardi ikut meramaikannya.. hehe

Setelah membuka situs aipki, melihat hasil UKDI berdasarkan wilayah asal, saya membuka Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah,, awalnya saya membuka halaman untuk hasil CBT dan OSCE; perasaan takut, cemas, takikardi, takipnoe selalu mengikuti saya, sembari mama tercinta tetap mendampingi saya.. tetapi semua rasa itu terbayar setelah melihat nomor 22700700889 bertengger diantara nomor-nomor yang lain, bayangkan saya termasuk dalam hanya 25 orang peserta yang lulus CBT Dan OSCE dari sekitaran 100 peserta.

Bahagia bercampur keharuan adalah yang bisa saya sampaikan.. lompatan kegirangan mewarnai kelulusan ini...

Kelulusan ini didapat berkat restu orang tua, kerja keras, support teman-teman yang saya cintai, serta tidak lupa ini semua adalah kehendak dari Tuhan..

Untuk teman-teman semua, semoga sharing kelulusan saya ini bisa memotivasi teman sejawat yg akan mengikuti UKDI periode berikutnya.. ingat untuk menjadi sukses kita harus menjadi tuli (jangan dengarkan orang-orang yang menjatuhkan kita) selalu berpikir positif dan fokus dengan apa yang kita kerjakan. UKDI tidak menyeramkan seperti yang orang-orang cerita..

Semoga LULUS !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar